96 Anggota Polres Garut Dapat Kenaikan Pangkat, Kapolres: Bentuk Penghargaan dan Tanggung Jawab

Avatar photo

- Jurnalis

Jumat, 3 Januari 2025 - 10:13 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MEDIATAMANEWS.ID– Polres Garut menggelar Upacara Korps Raport Kenaikan Pangkat anggota periode 1 Januari 2025 di Lapang Apel Polres Garut, Jl. Jenderal Sudirman No. 204 Garut, pada Jumat (03/12/2024).

Upacara ini dipimpin langsung oleh Kapolres Garut, AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.I.K., M.H., M.I.K., didampingi Waka Polres, Kompol Dhoni Erwanto, S.Si., S.I.K., M.H., M.I.K., serta Ketua Bhayangkari Cabang Garut, Ny. Lina Fajar.

Acara ini turut dihadiri para pejabat utama Polres Garut, anggota Polri, ASN, serta pengurus Bhayangkari Cabang Garut.

Sebanyak 96 anggota menerima kenaikan pangkat pada berbagai tingkatan, termasuk tiga anggota dari IPTU ke AKP, lima dari IPDA ke IPTU, dan selebihnya dari tingkatan lainnya.

Baca Juga :  Exploring the Nutritional Benefits of Fruits in a Healthy and Balanced Diet

Dalam sambutannya, Kapolres Garut mengucapkan selamat tahun baru 2025 kepada seluruh personel dan keluarga.

Ia juga menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kinerja anggota dalam mendukung Operasi Lilin 2024, yang sukses menjaga situasi kondusif selama perayaan Natal dan Tahun Baru di Kabupaten Garut.

“Kenaikan pangkat ini merupakan bentuk penghargaan atas kinerja, loyalitas, dan prestasi yang telah ditunjukkan. Namun, ini juga menjadi tanggung jawab baru untuk meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat,” ujar AKBP Mochamad Fajar Gemilang.

Baca Juga :  Amazing Ramadhan 1446 H: Ajang Lomba Islami untuk Anak MDTA/MI!

Kapolres menekankan pentingnya integritas, kinerja, kekompakan, dan sikap baik dalam menjalankan tugas sebagai penegak hukum.

Ia berharap kenaikan pangkat ini menjadi motivasi baru untuk memberikan kontribusi terbaik kepada organisasi dan masyarakat.

Upacara berlangsung khidmat dan mencerminkan semangat optimisme di awal tahun 2025.

Acara ini juga menjadi momentum penting untuk meningkatkan solidaritas dan kinerja seluruh jajaran Polres Garut.

Penulis : Gilang Arbiansyah

Sumber Berita : Humas Polres Garut

Berita Terkait

Ketua BAZNAS Garut Dorong Optimalisasi Data Muzaki dan Potensi Zakat ASN Lewat Rakor UPZ
BAZNAS Garut dan Paguyuban Asep Dunia Sinergi di “Kontribusep”, Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim
Santri Zaman Sekarang Wajib Melek Teknologi! Pesan Tegas Ceng Malki di Hari Santri 2025
Komisi V DPRD Jabar Kunjungi RSUD Pantura Indramayu, Ceng Malki: Harus Ada Kejelasan Pengelolaan!
PNM Serahkan Ambulans ke Baznas Garut untuk Perkuat Layanan Kemanusiaan
Batik Jadi Identitas Bangsa, Ceng Malki Dorong Pelestarian
Mendiktisaintek Kunjungi IPI Garut, Dorong Transformasi Perguruan Tinggi Lewat Inovasi Mahasiswa
IPI Garut Kukuhkan 78 Guru Profesional Lewat Yudisium PPG 2025
Berita ini 32 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 29 Oktober 2025 - 19:44 WIB

Ketua BAZNAS Garut Dorong Optimalisasi Data Muzaki dan Potensi Zakat ASN Lewat Rakor UPZ

Minggu, 26 Oktober 2025 - 09:45 WIB

BAZNAS Garut dan Paguyuban Asep Dunia Sinergi di “Kontribusep”, Salurkan Bantuan untuk Anak Yatim

Rabu, 22 Oktober 2025 - 15:50 WIB

Santri Zaman Sekarang Wajib Melek Teknologi! Pesan Tegas Ceng Malki di Hari Santri 2025

Selasa, 21 Oktober 2025 - 19:06 WIB

Komisi V DPRD Jabar Kunjungi RSUD Pantura Indramayu, Ceng Malki: Harus Ada Kejelasan Pengelolaan!

Minggu, 12 Oktober 2025 - 19:49 WIB

PNM Serahkan Ambulans ke Baznas Garut untuk Perkuat Layanan Kemanusiaan

Berita Terbaru