Bukan Sekadar Apel, Ini Tujuan Besar Bupati Syakur di Pengkolan Garut!

Avatar photo

- Jurnalis

Selasa, 11 Maret 2025 - 17:26 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Bukan Sekadar Apel, Ini Tujuan Besar Bupati Syakur di Pengkolan Garut!

Bukan Sekadar Apel, Ini Tujuan Besar Bupati Syakur di Pengkolan Garut!

WARTAGARUT.COM – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menggelar Apel Gabungan dengan suasana berbeda pada Senin (10/3/2025).

Jika biasanya berlangsung di Lapangan Sekretariat Daerah (Setda), kali ini apel digelar di Jalan Ahmad Yani atau yang lebih dikenal sebagai “Pengkolan Garut.”

Selain lokasi yang berbeda, apel juga dimulai lebih pagi, yakni sekitar pukul 06.30 WIB. Bupati Garut, Abdusy Syakur Amin, bertindak sebagai pembina apel, didampingi Wakil Bupati Garut, Putri Karlina, Sekretaris Daerah Kabupaten Garut, Nurdin Yana, serta para Kepala Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dan pegawai di lingkungan Pemkab Garut.

Bupati Syakur menjelaskan bahwa apel pagi di Pengkolan Garut bertujuan untuk menyegarkan suasana bagi pegawai agar tidak bosan dengan rutinitas apel di lokasi yang sama.

Baca Juga :  Geger! Pria di Garut Ditangkap dengan 500 Gram Sabu, Terancam Hukuman Mati

Pihaknya membangun suasana baru agar tidak monoton. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi bagian dari upaya memperkenalkan wilayah strategis Kabupaten Garut yang saat ini sedang ditertibkan dengan pendekatan lebih santun dan humanis.

“Alhamdulillah kelihatan responnya bagus yah, teman-teman hadir pagi jam setengah 7 ya, dan itu juga sebenarnya kita baru melakukan ini setelah kita evaluasi dulu, kemudian kita benchmarking ke beberapa kabupaten/kota di tempat lain, ternyata juga bisa ya setengah 7,” ujar Syakur.

Baca Juga :  Polres Garut Amankan 120 Knalpot Brong dan 112 Botol Miras dalam Operasi Cipkon Malam Minggu

Menurutnya, pelaksanaan apel lebih pagi juga menjadi langkah untuk memberi kesempatan bagi pegawai memiliki lebih banyak waktu bersama keluarga (family time).

“Selama ini pegawai pulang kerja sore, sehingga waktu bersama keluarga terbatas. Dengan apel lebih pagi, pulangnya juga bisa lebih awal, sehingga family time bisa ditingkatkan,” jelasnya.

Lebih lanjut, Syakur berharap penertiban kawasan pengkolan sebagai etalase Kabupaten Garut dapat berjalan secara alami dan tanpa ada ekses apapun.

“Kami ingin masyarakat memahami bahwa ini penting, baik bagi Pemkab maupun warga Garut. Pengkolan harus menjadi etalase yang baik bagi Kabupaten Garut keseluruhan ,” tandasnya.

Penulis : Sinta Wulandari

Berita Terkait

Ketua BAZNAS Garut Dorong Optimalisasi Data Muzaki dan Potensi Zakat ASN Lewat Rakor UPZ
PNM Serahkan Ambulans ke Baznas Garut untuk Perkuat Layanan Kemanusiaan
Batik Jadi Identitas Bangsa, Ceng Malki Dorong Pelestarian
Mendiktisaintek Kunjungi IPI Garut, Dorong Transformasi Perguruan Tinggi Lewat Inovasi Mahasiswa
IPI Garut Kukuhkan 78 Guru Profesional Lewat Yudisium PPG 2025
Job Fair 2025 Kota Tasikmalaya: 25 Perusahaan Buka 2.200 Lowongan Kerja, Walikota Viman Janjikan Digelar Rutin
Diresmikan! Monumen Pesawat Tempur Legendaris AS 202 Jadi Simbol Dirgantara Garut
Prabowo Kirim Sapi Kurban Raksasa ke Garut, Bupati: Ini Kehormatan Besar!
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 29 Oktober 2025 - 19:44 WIB

Ketua BAZNAS Garut Dorong Optimalisasi Data Muzaki dan Potensi Zakat ASN Lewat Rakor UPZ

Minggu, 12 Oktober 2025 - 19:49 WIB

PNM Serahkan Ambulans ke Baznas Garut untuk Perkuat Layanan Kemanusiaan

Sabtu, 20 September 2025 - 21:48 WIB

Mendiktisaintek Kunjungi IPI Garut, Dorong Transformasi Perguruan Tinggi Lewat Inovasi Mahasiswa

Rabu, 17 September 2025 - 18:33 WIB

IPI Garut Kukuhkan 78 Guru Profesional Lewat Yudisium PPG 2025

Rabu, 20 Agustus 2025 - 16:05 WIB

Job Fair 2025 Kota Tasikmalaya: 25 Perusahaan Buka 2.200 Lowongan Kerja, Walikota Viman Janjikan Digelar Rutin

Berita Terbaru